Salah satu analisis teknikal yang sering digunakan oleh trader untuk menentukan titik support dan resisten adalah fibonacci retracement. Sederhananya fibonacci retracement adalah garis yang ditarik untuk melihat potensi titik support dan resisten dari suatu saham. Garis-garis pada fibo ini sebenarnya "hanya" berfungsi sebagai alat bantu bagi trader. Cara menarik garis dalam fibo ditentukan secara manual.
Ada beberapa poin yang harus anda pahami mengenai cara menggunakan fibonacci retracement, yaitu:
1. Cara menarik garis fibonacci retracement yang benar.
2. Menentukan tren
3. Level penting dalam fibbonaci retracement.
4. Cara membaca support dan resisten pada fibonacci retracement.
Nah, ketiga poin ini jangan sampai anda salah membaca dan menginterpretasikan. Oke, sekarang kita langsung masuk ke contoh praktik.
Menentukan garis fibo dilakukan dengan cara menarik garis dari titik swing high (titik tertinggi dalam chart) ke titik swing low (titik terendah dalam chart) atau sebaliknya: Ditarik dari titik swing low ke titik swing high.
TIME FRAME UNTUK MENENTUKAN FIBONACCI
TIME FRAME UNTUK MENENTUKAN FIBONACCI
Terus, saya harus menggunakan chart berapa bulan untuk menentukan swing high dan swing low? Tanya anda penasaran
Jangka waktu tren suatu saham bisa dibagi menjadi 3, yaitu jangka waktu pendek, menengah dan panjang. Tren jangka menengah terdapat di dalam tren jangka panjang dan tren jangka pendek terdapat di dalam tren jangka menengah.
Masih ingat teori analisis teknikal? Dalam prinsip analisa teknikal (support-resisten), semakin panjang time frame yang digunakan, maka garis support dan resisten yang terbentuk akan semakin akurat dan teruji.
Jangka waktu yang saya sarankan jika anda ingin menarik garis fibonacci retracement adalah paling tidak lebih dari 3 bulan, yaitu ambillah jangka waktu 6 bulan, 1 tahun, 2 tahun, 3 tahun untuk memberikan level support dan resisten yang bisa mewakili.
CARA MENARIK GARIS FIBONACCI RETRACEMENT (TREN)
Jangka waktu tren suatu saham bisa dibagi menjadi 3, yaitu jangka waktu pendek, menengah dan panjang. Tren jangka menengah terdapat di dalam tren jangka panjang dan tren jangka pendek terdapat di dalam tren jangka menengah.
Masih ingat teori analisis teknikal? Dalam prinsip analisa teknikal (support-resisten), semakin panjang time frame yang digunakan, maka garis support dan resisten yang terbentuk akan semakin akurat dan teruji.
Jangka waktu yang saya sarankan jika anda ingin menarik garis fibonacci retracement adalah paling tidak lebih dari 3 bulan, yaitu ambillah jangka waktu 6 bulan, 1 tahun, 2 tahun, 3 tahun untuk memberikan level support dan resisten yang bisa mewakili.
CARA MENARIK GARIS FIBONACCI RETRACEMENT (TREN)
"Ooh saya paham Pak Heze" Pikir anda.. "Tapi cara menarik garisnya ditentukan dari titik swing high ke swing low terlebih dahulu atau ditentukan dari swing low ke swing high?" Tanya anda
Untuk mengetahui hal ini, anda harus memahami terlebih dahulu apa itu fibonacci retracement. Retracement dapat diartikan sebagai reversal / pembalikan tren harga saham SEMENTARA yang berlawanan dari tren yang ada saat ini.
Jadi fibonacci retracement berguna unuk mengukur titik-titik pembalikan tren dalam suatu grafik saham. Berdasarkan definisi tersebut, maka titik 0% (titik yang pertama) harus harus diletakkan pada saat awal terjadinya pembalikan tren.
Titik pembalikan arah atau tren berarti terjadi saat awal tren naik berubah menjadi tren turun, tetapi dalam grafik secara long-term chart tetap menunjukkan tren naik. Atau saat awal tren turun mulai berubah menjadi tren naik, tetapi dalam grafik secara long-term chart tetap masih menunjukkan tren turun. Dengan demikian:
1. Chart uptrend --> Titik 0% berada di higehst swing dan titik 100% berada di lowest swing
2. Chart downtrend --> Titik 0% berada di lowest swing dan titik 100% berada di highest swing.
Oke, sekarang saya akan masuk ke praktik menggunakan garis fibonacci retracement dan menentukan level support dan resisten pada titik2 garis fibo.. Ingin tahu caranya? Baca ke Part II: Praktik Cara Menggunakan Fibonacci Retracement - Part II.
Untuk mengetahui hal ini, anda harus memahami terlebih dahulu apa itu fibonacci retracement. Retracement dapat diartikan sebagai reversal / pembalikan tren harga saham SEMENTARA yang berlawanan dari tren yang ada saat ini.
Jadi fibonacci retracement berguna unuk mengukur titik-titik pembalikan tren dalam suatu grafik saham. Berdasarkan definisi tersebut, maka titik 0% (titik yang pertama) harus harus diletakkan pada saat awal terjadinya pembalikan tren.
Titik pembalikan arah atau tren berarti terjadi saat awal tren naik berubah menjadi tren turun, tetapi dalam grafik secara long-term chart tetap menunjukkan tren naik. Atau saat awal tren turun mulai berubah menjadi tren naik, tetapi dalam grafik secara long-term chart tetap masih menunjukkan tren turun. Dengan demikian:
1. Chart uptrend --> Titik 0% berada di higehst swing dan titik 100% berada di lowest swing
2. Chart downtrend --> Titik 0% berada di lowest swing dan titik 100% berada di highest swing.
Oke, sekarang saya akan masuk ke praktik menggunakan garis fibonacci retracement dan menentukan level support dan resisten pada titik2 garis fibo.. Ingin tahu caranya? Baca ke Part II: Praktik Cara Menggunakan Fibonacci Retracement - Part II.
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.