Jika anda ingin trading saham dan memperoleh profit jangka pendek (short term), maka anda harus melakukan ANALISIS TEKNIKAL. Analisis teknikal adalah analisa yang anda lakukan dengan cara menganalisa grafik suatu saham.
Di dalam grafik saham / analisa teknikal, ada banyak hal yang bisa anda analisa. Mulai dari analisis tren, analisa indikator, analisa candlestick, chart pattern, support resisten dan kombinasi-kombinasi analisa lainnya. Pelajari juga: Analisis Teknikal untuk Profit Maksimal.
Untuk bisa melakukan analisis teknikal, anda harus bisa mencari platform yang bisa memfasilitasi anda dalam menganalisa chart. Selain itu, anda juga harus mampu melakukan analisa teknikal dengan benar, agar anda bisa mengambil keputusan trading lebih akurat.
Di pos ini, kita akan bahas hal-hal apa yang dibutuhkan untuk bisa melakukan analisis teknikal.
APA YANG DIBUTUHKAN UNTUK BISA MELAKUKAN ANALISIS TEKNIKAL?
Contoh analisis teknikal grafik saham |
Untuk bisa melakukan analisis teknikal, anda harus bisa mencari platform yang bisa memfasilitasi anda dalam menganalisa chart. Selain itu, anda juga harus mampu melakukan analisa teknikal dengan benar, agar anda bisa mengambil keputusan trading lebih akurat.
Di pos ini, kita akan bahas hal-hal apa yang dibutuhkan untuk bisa melakukan analisis teknikal.
APA YANG DIBUTUHKAN UNTUK BISA MELAKUKAN ANALISIS TEKNIKAL?
1. Software online trading
Analisis teknikal dilakukan melalui software online trading. Jadi, setidaknya anda harus sudah memiliki software analisa teknikal (real time market) jika anda ingin menganalisa grafik. Jadi software trading adalah hal pertama yang anda butuhkan agar bisa melakukukan analisis teknikal.
Oleh karena itu, pilihlah software trading yang bisa menampilkan analisa teknikal secara lengkap dan real time sesuai kondisi market saat ini. Pilihlah software saham yang bisa menampilkan grafik historis setidaknya sampai 5 tahun kebelakang, ada indikator2 saham, bisa menarik garis support resisten.
a. Software online trading dari kantor sekuritas
Kalau anda sudah berniat untuk trading saham, maka anda harus memiliki software online trading dari KANTOR SEKURITAS. Ingat, harus dari kantor sekuritas yang resmi terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Jangan bergabung dari tawaran-tawaran diluar, atau bahkan kalau anda disuruh membayar mahal sampai puluhan juta untuk membeli software trading tertentu, maka jelas itu adalah penipuan.
Kalau anda ingin bisa melihat dan menganalisa teknikal secara komplit, maka anda sebaiknya daftar dulu untuk membuka akun online trading di kantor sekuritas. Kalau anda terkendala jarak, anda juga bisa membuka rekening saham secara online. Anda tidak perlu repot-repot datang ke kantor sekuritas.
Cara membuka rekening saham di kantor sekuritas maupun secara online, dan panduan-panduan membuka akun saham, sekuritas-sekuritas saham rekomendasi, sudah pernah saya jelaskan di free ebook berikut (yang 33 halaman): Ebook Gratis Panduan Membeli Saham Bagi Pemula.
Setiap kantor sekuritas, umumnya mengharuskan anda untuk melakukan deposit awal trading. Kalau anda masih memiliki modal terbatas, dan anda mencari kantor sekuritas yang deposit awalnya rendah, anda bisa pelajari referensi sekuritas bagus disini: Daftar Kantor Sekuritas Deposit Dibawah Rp5 Juta.
b. Software online saham diluar kantor sekuritas
Banyak pemula yang ingin memulai belajar analisa teknikal, tetapi masih belum berniat untuk membuka akun di kantor sekuritas. Biasanya karena masih kendala modal, atau masih belum mantap membuka akun di sekuritas untuk trading.
Dalam hal ini, anda bisa mencoba untuk menggunakan software diluar kantor sekuritas. Beberapa software untuk analisa teknikal yang cukup terkenal adalah Chartnexus atau Amibroker. Atau anda bisa menggunakan chart teknikal yang tidak perlu di-download, misalnya melalui investing.com. Disitu anda bisa melihat analisa teknikal saham-saham tertentu, beserta penggunaan indikator seperti Moving Average, MACD, RSI dan lain-lain.
2. Kemampuan anda untuk membaca analisis teknikal dengan benar
Tentu saja, untuk bisa menggunakan analisa teknikal, anda harus bisa membaca dan menginterpretasikan analisa teknikal, karena analisa teknikal ini nantinya akanmenjadi dasar anda untuk membeli saham-saham yang bagus, serta menyeleksi saham pilihan (stock pick). Ada banyak analisa teknikal yang harus anda pelajari yaitu:
-Candlestick
-Indikator saham
-Chart pattern
-Support resisten
-Analisa tren
-Tambahan: Analisa tape reading (bid offer)
Pelajari juga: 7 Analisis Teknikal untuk Trading Saham. Namun untuk seorang trader pemula, mempelajari semua dalam waktu hampir bersamaan akan menyulitkan trader untuk memahami analisa teknikal.
Masalahnya, analisa teknikal, walaupun penggunaannya simpel dan cenderung mudah, namun analisa teknikal itu luas dan variatif. Sebagai contoh, indikator saham terdiri dari puluhan jenis. Ada Stochastic, RSI, Moving Average dan lain2. Dan setiap indikator saham, bisa anda setting periode waktunya berbeda-beda.
Oleh karena itu, untuk seorang pemula, saya sarankan untuk mempelajari analisa teknikal secara bertahap mulai dari basic-basicnya sampai ke praktik yang lebih mendalam. Di pos ini: Analisis Teknikal Saham untuk Pemula, saya sudah membahas analisis-analisis teknikal perlu dipelajari dan dipahami terlebih dahulu oleh pemula, sebelum masuk ke analisis teknikal tingkat lanjut.
Analisis teknikal itu cukup luas, variatif, dan sebagian besar orang yang masuk ke pasar saham punya tujuan trading jangka pendek. Kalau anda punya tujuan yang sama, maka anda harus menggunakan analisa teknikal dengan benar dan layak.
Kesimpulannya, hal pertama yang dibutuhkan dalam analisa teknikal adalah software online trading. Gunakan software online yang bisa menampilkan chart secara real time dan menampilkan indikator, sehingga memudahkan anda dalam menganalisa. Kedua, pahami ilmu analisa teknikal secara bertahap.
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.