Laporan keuangan perusahaan merupakan salah satu data yang sangat dibutuhkan oleh para investor saham. Investor saham harus mengetahui kinerja perusahaan. Salah satunya melalui laporan keuangan.
Selain itu, untuk anda yang ingin melakukan penelitian-penelitian tertentu, anda juga membutuhkan data-data dari laporan keuangan. Oleh karena itu, anda harus paham cara mencari laporan keuangan perusahaan.
Biasanya, data-data laporan keuangan dicari sampai 5 tahun kebelakang, baik untuk tujuan analisis keuangan maupun data-data untuk penelitian. Jadi di pos ini, kita akan jabarkan langkah2 untuk mencari laporan keuangan perusahaan, khususnya mencari laporan keuangan perusahaan Tbk 5 tahun terakhir:
Seperti yang kita bahas disini: Cara Mendapatkan Laporan Keuangan Perusahaan, mencari laporan keuangan bisa dilakukan melalui situs Idx.co.id. Tetapi pada situs IDX, laporan keuangan biasanya tidak ditampilkan sampai 5 tahun penuh.
Kalau anda buka menu laporan keuangan, kemudian memilih tahun periode untuk laporan keuangan yang mau anda cari, maka anda akan menemukan tampilan sebagai berikut:
Laporan keuangan perusahaan hanya ditampilkan selama 4 tahun terakhir, di mana setiap laporan keuangan akan ditampilkan periode selama 2 tahun. Jadi pada laporan keuangan tahun 2017 misalnya, akan ditampilkan angka-angka laporan keuangan tahun 2016 dan tahun 2017.
Selain itu, untuk anda yang ingin melakukan penelitian-penelitian tertentu, anda juga membutuhkan data-data dari laporan keuangan. Oleh karena itu, anda harus paham cara mencari laporan keuangan perusahaan.
Biasanya, data-data laporan keuangan dicari sampai 5 tahun kebelakang, baik untuk tujuan analisis keuangan maupun data-data untuk penelitian. Jadi di pos ini, kita akan jabarkan langkah2 untuk mencari laporan keuangan perusahaan, khususnya mencari laporan keuangan perusahaan Tbk 5 tahun terakhir:
Seperti yang kita bahas disini: Cara Mendapatkan Laporan Keuangan Perusahaan, mencari laporan keuangan bisa dilakukan melalui situs Idx.co.id. Tetapi pada situs IDX, laporan keuangan biasanya tidak ditampilkan sampai 5 tahun penuh.
Kalau anda buka menu laporan keuangan, kemudian memilih tahun periode untuk laporan keuangan yang mau anda cari, maka anda akan menemukan tampilan sebagai berikut:
Laporan keuangan IDX |
Anda mungkin bertanya: Berarti pas 5 tahun donk laporan keuangannya? Kan kalau mau cari laporan keuangan tahun 2020 untuk 5 tahun kebelakang, berarti kita butuh laporan keuangan tahun: 2016, 2017, 2018, 2019 dan 2020? Tahun 2016-nya kan sudah tersedia di laporan keuangan 2017 juga?
Iya benar. Tapi kalau tahun 2020-nya belum genap satu tahun full, maka laporan keuangan tahunannya nggak akan muncul. Yang muncul hanya laporan triwulan terbarunya saja. Ingat, laporan triwulan itu bukanlah laporan tahunan.
Artinya, anda hanya akan dapat laporan keuangan full selama 4 tahun saja, yaitu 2016, 2017, 2018 dan 2019. Kecuali kalau anda mau menganalisa laporan triwulan terbarunya saja selama 5 tahun (bukan laporan tahunan), anda bisa gunakan data-data dari IDX.
Anda harus cari laporan keuangan tahun 2015 supaya datanya genap 5 tahun. Namun di laporan IDX, tidak ada data untuk tahun 2015.
Jadi kalau anda ingin mencari laporan keuangan perusahaan Tbk 5 tahun terakhir, SOLUSINYA anda bisa mencari dan download langsung melalui website resmi perusahaan. Berikut cara mencari laporan keuangan perusahaan Tbk 5 tahun terakhir:
1. Buka situs Google.com
2. Carilah laporan keuangan perusahaan yang anda inginkan datanya
Misalnya anda ingin mencari laporan keuangan Indofood, anda tinggal ketikkan di pencarian: Laporan Keuangan Indofood, lalu akan muncul halaman pertama pencarian dari website resmi Indofood seperti berikut:
Laporan keuangan perusahaan Tbk 5 tahun terakhir |
Setelah anda klik, anda akan diarahkan langsung ke website Indofood. Tampilannya seperti berikut:
Anda bisa cari Annual Report atau Laporan Keuangannya saja. Kalau anda ingin mencari laporan keuangan 5 tahun, anda bisa pilih yang Financial Statements (bahasa Indonesianya: Laporan keuangan). Lalu muncullah laporan2 keuangan Indofood yang selama 5 tahun terakhir:
Laporan keuangan perusahaan 5 tahun terakhir |
Di situs resmi perusahaan, sudah ditampilkan laporan keuangan untuk 5 tahun kebelakang. Jadi kalau anda mau mencari laporan keuangan full periode (satu tahun), anda bisa download yang 12 bulan. Jika anda mau mencari laporan keuangan 5 tahun terakhir, maka datanya sudah lengkap mulai dari data tahun 2015, 2016, 2017, 2018, dan 2019.
Tapi apakah semua situs perusahaan menyediakan laporan keuangan selama 5 tahun kebelakang? Bagaimana kalau situsnya nggak update?
Saat ini, Bursa Efek mewajibkan semua perusahaan Tbk untuk menyajikan laporan keuangan di website minimal 5 tahun kebelakang. Jadi setiap perusahaan Tbk umumnya laporan keuangan di website sudah jauh lebih lengkap.
Dahulu sebelum ada aturan tersebut, banyak laporan keuangan yang hanya ditampilkan untuk periode 3 tahun saja. Tapi dalam perjalanannya, mungkin anda juga menemukan 'laporan keuangan yang hilang'.
Misalnya anda ingin mencari laporan 5 tahun mulai dari tahun 2016-2020, namun 2017-nya tidak ada. Hal ini kemungkinan besar karena di tahun tersebut perusahaan bermasalah, sehingga tidak menyampaikan laporan keuangan.
Untuk kasus seperti ini, berarti data perusahaan harus dikeluarkan dari sampel penelitian atau analisa fundamental anda.
Itulah cara mencari laporan keuangan perusahaan Tbk 5 tahun terakhir. Jika anda ingin mencari laporan keuangan perusahaan Tbk lainnya, cara yang digunakan juga sama. Ikuti langkah2nya diatas.
Dengan kriteria:
ReplyDeleteMenyediakan laporan keuangan tahunan secara lengkap pada periode xx
Bagaimana jika laporan keuangan tidak ada, tapi laporan tahunan ada? Apakah tetap dikeluarkan dari sampel penelitian?
Kalau laporan tahunan ada tidak masalah. Di laporan tahunan biasanya juga memuat laporan keuangan tahunan perusahaan. Bisa tetap masuk di sampel
Delete