Laporan keuangan perusahaan go public yang bisa anda akses melalui situs Idx.co.id, pasti mengikuti format-format tertentu yang ditetapkan oleh regulator. Namun terkadang anda bisa menemukan sedikit perbedaan format pada laporan keuangan perusahaan go public.
Biasanya laporan keuangan disajikan dalam mata uang Rupiah. Namun ada beberapa laporan keuangan yang disajikan dalam mata uang Asing (biasanya disajikan dalam mata uang Dolar).
Selain itu, banyak juga laporan keuangan yang tidak disajikan dalam nilai Rupiah penuh. Namun disajikan dalam jutaan Rupiah, atau ribuan Rupiah. Contohnya seperti laporan keuangan Unilever berikut:
Anda bisa lihat ada keterangan: Dinyatakan dalam Jutaan Rupiah. Saya sering dapat pertanyaan dari pemula yang baru belajar laporan keuangan: "Pak Heze, apa maksudnya laporan keuangan dalam Jutaan Rupiah? Pak Heze gimana caranya konversi laporan keuangan dalam mata uang Dolar ke Rupiah? Saya harus kurs yang mana?"
Pada pos ini kita akan bahas cara konversi laporan keuangan dalam mata uang asing dan caa membaca angka di laporan keuangan yang tidak disajikan dalam satuan Rupiah penuh.
LAPORAN KEUANGAN DALAM MATA UANG ASING
Beberapa perusahaan menyajikan laporan keuangan dalam mata uang asing karena kegiatan perusahaan lebih banyak berhubungan dengan transaksi dan perdagangan luar negeri, sehingga perusahaan lebih mudah menyajikan laporan keuangan dalam mata uang asing.
Kebanyakan perusahaan go public yang menyajikan laporan keuangan mata uang asing, biasanya menyajikannya dalam bentuk US Dolar. Salah satu contohnya adalah perusahaan PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG).
Laporan keuangan dalam mata uang asing |
Untuk konversi mata uang asing ke dalam Rupiah, tentu anda tidak bisa menggunakan kurs saat ini atau kurs dolar kemarin, karena kurs mata uang sangat berfluktuatif, sehingga hasilnya tidak akan akurat.
Oleh karena itu, untuk meng-konversi Dolar ke dalam Rupiah, anda bisa melihatnya pada Catatan Atas Laporan Keuangan Perusahaan (CALK). Baca juga: Pengertian dan Contoh Catatan Atas Laporan Keuangan.
Informasi tentang kurs mata uang biasanya ditampilkan pada CALK nomor 2, yaitu pada Kebijakan Akuntansi yang Signifikan. Pada laporan keuangan ITMG, contohnya seperti berikut:
Perhatikan yang saya beri tanda persegi hijau. Yap, itulah kurs yang digunakan ITMG pada saat pelaporan keuangan di periode tersebut. So, kalau anda mau konversikan laporan keuangan dalam mata uang Dolar ke Rupiah, maka gunakanlah kurs tersebut, yaitu kurs yang tertera dalam CALK perusahaan supaya hasilnya lebih akurat.
Sekarang kita ambil contoh satu akun, yaitu akun Utang Usaha - Pihak Ketiga di laporan keuangan ITMG diatas, yaitu sebesar $69.539. Cara konversikan ke dalam mata uang Rupiah berarti hitungannya sebagai berikut:
$69.539 x Rp14.572 x 1.000 = Rp1.013.322.308.000. Oke, mungkin anda bertanya: Kenapa kok harus dikalikan Rp1.000?
Karena laporan keuangan ITMG disajikan dalam Ribuan Dollar. Ribuan Dollar berarti perhitungan konversinya harus anda kalikan 1.000 (merujuk pada ribuan). Tapi kalau keterangannya ditulis dalam Dollar penuh, berarti tidak perlu anda kalikan 1.000, karena laporan keuangan sudah disajikan dalam mata uang penuh.
Itulah cara meng-konversikan laporan keuangan dalam mata uang asing ke dalam Rupiah. Caranya sangat mudah. Ingat, anda perlu perhatikan juga apakah mata uang Dolar disajikan secara penuh (full amount) atau dalam Ribuan Dollar. Kalau dalam Ribuan Dollar, jangan lupa dikalikan 1.000.
LAPORAN KEUANGAN DALAM JUTAAN RUPIAH
Anda mungkin juga sering menemukan laporan keuangan dalam Jutaan Rupiah. Misalnya, anda bisa lihat contohnya pada laporan keuangan PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) berikut:
Apa maksdunya Jutaan Rupiah? Seperti kita ketahui, angka Jutaan memiliki enam angka nol (1.000.000). Artinya, kalau laporan keuangan dalam Jutaan Rupiah, berarti anda harus kalikan angka laporan keuangan dengan Rp1.000.000. Untuk lebih mudahnya, perhatikan berikut:
- Dalam Ribuan Rupiah: Dikalikan 1.000
- Dalam Jutaan Rupiah: Dikalikan 1.000.000
Misalnya angka Kas dan Setara Kas Unilever diatas adalah sebesar Rp590.309. Maka angka riil-nya adalah sebesar Rp590.309 x Rp1.000.000 = Rp590.309.000.000. Itulah angka riil kas dan setara yang dimiliki Unilever. Demikian juga dengan angka-angka lainnya. Kecuali angka-angka tertentu seperti Earning per Share (EPS), angkanya tetap dalam Rupiah penuh.
Demikian juga kalau anda menemukan laporan keuangan dalam Jutaan Dollar, berarti setelah anda konversikan ke dalam Rupiah, anda harus kalikan lagi dengan Rp1.000.000.
Lalu kenapa beberapa perusahaan tidak menyajikan angka laporan keuangan dalam Rupiah penuh? Sederhana, tujuannya untuk mempersingkat angka nominal di laporan keuangan supaya tidak terlalu banyak.
Terutama untuk perusahaan besar yang memiliki aset, ekuitas dan kewajiban yang nominalnya relatif besar, biasanya perusahaan akan menyajikannya dalam Ribuan atau Jutaan Rupiah, tidak dalam satuan penuh.
Buat yang pertama kali belajar membaca laporan keuangan, dan anda yang masih 100% awam dengan laporan keuangan, mungkin anda bingung dengan cara konversi laporan keuangan dalam mata uang asing, termasuk kalau anda menemukan laporan keuangan yang tidak dalam Rupiah penuh.
Di pos ini, kita sudah membahas cara konversi laporan keuangan dalam mata uang asing ke dalam Rupiah, serta cara membaca laporan keuangan dalam Jutaan ataupun Ribuan Rupiah.
Semoga pos ini bisa menambah wawasan anda tentang basic-basic membaca laporan keuangan, karena jika anda salah konversi atau menginterpretasikan angka Ribuan dan Jutaan, tentu hal ini akan berdampak pada analisa yang anda lakukan.
Saya mau bertanya, jika pada catatan laporan keuangan pada penjabaran mata uang asing yang disajikan juga dalam bentuk dollar seperti laporan keuangan PT.Adaro Energy Tbk. Bagaimana cara menghitung kurs nya? Apa bisa menggunakan data kurs tengah BI per tanggal 31 Desember? Terima kasih sebelumnya.
ReplyDeleteBisa saja, tapi kalau mau lebih akurat mending lihat di CALK-nya (Seperti yang saya bahas di contoh LK-nya ITMG diatas).
DeleteDi CALK soalnya juga ditulis nilai kurs yang dipakai saat pelaporan keuangan. Tinggal dikalikan saja dari kurs-nya tersebut
Selamat malam pak, jika dalam CALK yang disajikan pada laporan keuangan PT.Adaro Energy Tbk seperti berikut ini, bagaimana cara membacanya ya pak? Mohon bantuan penjelasannnya. Terima kasih pak.
ReplyDeleteTransaksi dan saldo (lanjutan) ii. Transactions and balances (continued)
Kurs yang digunakan pada tanggal
laporan posisi keuangan konsolidasian,
berdasarkan kurs tengah yang diterbitkan
Bank Indonesia, adalah sebagai berikut
(dalam Dolar AS penuh):
As at the consolidated statement of
financial position dates, the exchange
rates used, based on the middle rates
published by Bank Indonesia, were as
follows (full US Dollar amount):
2019 2018
Rupiah 10.000 (“Rp”) 0.72 0.69 Rupiah 10,000 (“Rp”)
Dolar Singapura (“S$”) 0.74 0.73 Singapore Dollars (“S$”)
Dolar Australia (“A$”) 0.70 0.71 Australian Dollars (“A$”)
Euro (“€”) 1.12 1.14 Euro (“€”)
Yen 100 (“¥”) 0.92 0.91 Yen 100 (“¥”)
Tinggal dikalikan saja 10.000 x 0,72 lalu kalikan angka di laporan keuangan ADRO untuk konversi ke Rupiah
DeleteSelamat sore pak, izin bertanya. Apa yang membedakan laporan keuangan yang disajikan dalam ribuan rupiah dengan laporan keuangan yang disajikan dalam rupiah (tanpa ada satuan ribuan, jutaan maupun miliaran)? Mohon penjelasannya pak🙏
ReplyDeleteTerimakasih
Sore. Maaf baru saya balas, komentarnya masuk spam. Kalau laporan keuangan dalam ribuan rupiah berarti untuk dijadikan satuan penuh, maka harus anda tambahkan nol sebanyak 3.
DeleteKalau di LK, laporan dalam rupiah saja, itu berarti sudah disajikan dalam satuan / rupiah penuh. Jadi tidak perlu ditambahkan nol dibelakang koma untuk melihat angka satuan penuhnya