Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

4 Aplikasi Screening Saham Gratis

Screening saham bisa dilakukan menggunakan aplikasi khusus, baik aplikasi screening saham berbayar maupun aplikasi screening saham gratis. Untuk anda yang mencari aplikasi screening saham gratis, ada beberapa softwae / tool screening saham yang bisa anda manfaatkan. 


Ada banyak aplikasi screening saham yang digunakan untuk menyaring saham berdasarkan kriteria-kriteria tertentu. Namun pada pos ini, kita akan membahas 4 aplikasi screening saham saja, khususnya aplikasi-aplikasi yang populer yang sering digunakan dan menjadi acuan untuk para trader. 

Sebelum masuk ke aplikasi screening saham, para trader disarankan untuk mendalami ilmu screening saham, cara-cara memilih saham yang efektif, efisien dan praktis untuk memilih saham-saham bagus disini: Panduan Simpel & Efektif Screening Saham Bagus.  

Karena screening saham menggunakan aplikasi apapun, harus didukung dengan kemampuan trader untuk melakukan screening lanjutan, untuk memilah lagi (dari hasil screening aplikasi) saham-saham yang terbaik untuk dibeli.

Berikut adalah 4 aplikasi screening saham gratis yang bisa anda gunakan untuk memilih saham: 

1. Aplikasi screening bawaan software sekuritas 

Setiap software trading yang disediakan oleh sekuritas (tempat anda membuka akun saham), pasti menyediakan menu untuk screening saham, biasanya nama menu-nya adalah MENU SCREENER atau menu SCANNER. Contohnya, pada software Sucor Sekuritas berikut: 

Aplikasi screening saham gratis 

Di setiap software sekuritas, sudah menyediakan menu screening yang diberikan berdasarkan kriteria-kriteria tertentu yang sudah ditetapkan. Misalnya, anda ingin screening saham dengan indikator RSI, untuk melihat saham-saham apa saja yang indikator RSI-nya sudah berada dibawah garis 20. 

Maka akan muncul daftar screening saham-saham apa saja yang indikator RSI-nya sudah berada dibawah 20. Seperti berikut tampilannya:


Hanya saja, setiap sekuritas memang menyediakan kriteria untuk screening saham yang berbeda-beda. Misalnya pada software trading SPOT, menyediakan menu untuk screening indikator RSI, Stochastic, atau screening candlestick open = low, open = high. 

Namun menu-menu screening tersebut belum tentu bisa ditemukan pada menu screening software sekuritas lainnya. Kalau anda sudah membuka akun saham di sekuritas, anda bisa coba utak-atik menu screener / scanner saham yang disediakan oleh sekuritas anda.

2. Data Saham Indonesia 

Data Saham Indonesia adalah salah satu aplikasi screening saham yang cukup komplit. Anda bisa download aplikasinya pada Google Playstore di smartphone anda. Berikut tampilannya: 


Data Saham Indonesia ada menu premium (screening berbayar yang lebih lengkap), namun anda juga bisa memanfaatkan menu screening free dari aplikasi tersebut. Menu screeningnya cukup komplit. 

Ada menu screening untuk melihat akumulasi distribusi bandar, menu screening moving average, indikator dan lain-lain. Anda bisa baca panduan lengkap cara-cara melakukan screening saham pada aplikasi Data Saham Indonesia disini: Aplikasi Saham Gratis: Data Saham Indonesia. 

Pada Data Saham Indonesia, anda juga bisa melakukan screening saham open = low, dengan cara memasukkan kriteria-kriteria ke dalam menu aplikasinya. Pelajari juga: Screening Saham Open Low. 

3. RTI Business 

Anda pasti sudah tidak asing dengan aplikasi RTI Business. Yap, aplikasi RTI adalah aplikasi yang sering dijadikan acuan untuk screening saham. Untuk mendapatkan RTI Business, anda bisa download aplikasi RTI Business di Google Playstore smartphone anda. 

RTI bisa digunakan untuk screening analisis teknikal, maupun analisa fundamental. Melalui RTI, anda bisa cek rangkuman kinerja keuangan, valuasi dan rasio-rasio perusahaan, sehingga anda tidak perlu menghitung manual. Anda bisa pelajari cara join di RTI Business pada pos berikut: Cara Daftar RTI Business dan Menu RTI. 

Aplikasi RTI biasanya digunakan untuk melakukan screening data analisa fundamental, karena RTI menampilkan rangkuman kinerja perusahaan yang cukup komplit. Analisa valuasi seperti PER, PBV, analisa-analisa rasio keuangan juga ditampilkan pada RTI. 

Berikut cara mencari dan melihat data-data fundamental penting pada menu RTI Business: Cara Mencari Data Fundamental Saham pada RTI. 

4. Investing.com 

Aplikasi screening saham gratis terakhir adalah Investing.com. Anda bisa buka situsnya di PC atau laptop. Buat yang ingin membuka lewat HP juga bisa, atau anda bisa download aplikasi Investing melalui Google Playstore. 

Investing.com adalah website untuk analisis saham yang dapat anda akses secara free. Di dalamnya terdapat banyak menu yang dapat dimanfaatkan buat screening saham, menggunakan indikator-indikator yang disediakan Investing. 

Pada Investing, anda juga bisa melakukan screening saham secara spesifik (per saham) untuk melihat sinyal beli dan sinyal jual yang dihasilkan dari indikator. 

Cara-cara lengkap melakukan screening saham menggunakan aplikasi Investing, bisa anda pelajari disini: Cara Screening Saham di Investing. Anda bisa buka disini untuk menu screening Investing: Investing Stock Screener. 

Itulah 4 aplikasi screening saham gratis yang bisa anda gunakan untuk melakukan screening saham lebih cepat. Aplikasi-aplikasi screening lainnya yang bisa anda manfaatkan misalnya seperti Trading View, Yahoo Finance juga bisa dipertimbangkan. 

Untuk tampilan Trading View, Yahoo Finance sebenarnya mirip dengan Investing. Anda bisa pilih salah satu saja, tampilan dan cara screeningnya mirip. 

Aplikasi-aplikasi screening ini hanyalah merupakan tahapan awal untuk screening. Tentu saja, trader tidak disarankan untuk langsung membeli saham hanya karena aplikasi tertentu memberikan sinyal beli atau memasukkan saham2 ke dalam daftar screening otomatis. 

Setelah anda menemukan saham-saham yang masuk ke dalam aplikasi screening otomatis tersebut, saham-saham yang ada di dalam daftar screening harus anda lakukan analisa lanjutannya, baik analisa teknikal grafik (untuk trading) dan analisa fundamental (untuk investor). 

Buat anda yang ingin melakukan screening analisis bandarmologi, anda bisa manfaatkan aplikasi Data Saham Indonesia (DSI), karena aplikasi DSI memberikan fitur untuk screening bandarmologi yang cukup lengkap dan detail. 

Dari screening bandarmologi yang anda peroleh di aplikasi DSI, anda bisa kembangkan analisa bandarkologi lanjutan untuk memilih saham-saham terbaik yang paling potensi naik. Anda bisa perdalam full praktik membaca arah saham dengan analisis bandarmologi disini:  Ebook Analisis Bandarmologi Saham Pemula - Expert. 

Semoga aplikasi-aplikasi screening saham ini bermanfaat untuk anda. Salam profit. 

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.