Website edukasi saham, ekonomi makro, rekomendasi, investasi saham, analisis saham dan strategi trading.

Saham TLKM Sudah Murah, dan Potensi Besar untuk Reversal

El Heze

Saham TLKM sempat mengalami penurunan tren secara tajam yang terjadi sejak bulan Februari 2024 hingga Juni 2024. Yap, TLKM turun tajam dari harga 4.200 sampai 2.700-an. 


Pada umumnya, tren turun tajam pada suatu saham risikonya cukup besar. Untuk masuk di saham yang sedang turun tajam, anda harus melihat potensi reversal di saham tersebut sebagai sinyal atau entry beli. Perhatikan chart saham TLKM berikut.

Saham TLKM

Perhatikan penurunan saham TLKM yang sangat tajam. Dan setelah pembagian dividen (tanda persegi), saham TLKM kembali melanjutkan penurunan, hingga jatuh dibawah level psikologis 3.000 tepatnya sampai ke harga 2.700. 

Tetapi setelah itu, TLKM berhasil berbalik arah (naik) dan kembali lagi ke level psikologis 3.000. TLKM berhasil naik menembus garis Moving Average (MA) 20 (lihat garis warna biru) dengan volume sedang. 

Ini menunjukkan mulai adanya perlawanan beli, walaupun belum terlalu kuat (volume sedang). Kembali TLKM ke harga psikologis 3.000 dan breakout MA20 menjadi peluang bagi trader untuk mengoleksi saham TLKM di harga yang masih murah. 

Naiknya TLKM ke harga psikologis 3.000  serta break MA20, dan tidak jatuh ke support psikologis 2.500 merupakan sinyal teknikal yang bagus setelah harganya downtrend cukup lama. 

REKOMENDASI SAHAM TLKM

Kenaikan TLKM dalam 1 minggu membuat harga sahamnya secara teknikal jangka pendek mulai mahal. Hal ini ditunjukkan dengan adanya indikator stochastic yang mulai menyentuh overbought. 

Support TLKM untuk buy on weakness di harga support kuatnya yaitu di harga 2.850-2.950 (lihat garis horizontal merah). Sedangkan resisten terdekat TLKM berpotensi menguji ke harga area MA60 (garis merah) di 3.200 (lihat garis horizontal hijau). 

Resisten kedua TLKM masih ada gap down di area harga 3.290-3.410 yang belum tertutup. Jika 3.200 berhasil ditembus, TLKM berpotensi menguji kembali menutup gap down di 3.290-3.410 (lihat tanda persegi). 

Banyak yang memprediksi TLKM bakalan turun sampai ke 2.500. Harga 2.500 adalah support psikologis dan harga terendah TLKM saat pandemi covid 19 di tahun 2020. Tetapi dengan harga terendah TLKM pada bulan Juni 2024 di 2.700, maka harga 2.700 ini sudah mendekati harga 2.500. 

Kabar bagusnya, di harga 2.700 TLKM sudah mulai berbalik arah dan menyentuh kembali resisten psikologis 3.000, sehingga ini adalah peluang besar untuk buy on weakness, pada harga yang saat ini tergolong masih sangat murah. 

TLKM bagus untuk strategi SWING dan POSITIONING TRADING, bukan untuk jangka pendek atau menitan. 

RISIKO saham TLKM adalah: Kembali turunnya laba bersih kuartal 2, kasus korupsi pada anak usaha TLKM, dan masuknya Starlink yang berisiko membuat harga saham bisa kembali tertekan. Jadi sebagai trader, anda harus mencermati juga berita dan risiko-risiko tersebut. 

DISCLAIMER: Analisa di pos ini bukanlah ajakan untuk membeli dan menjual saham. Setiap analisa di pos ini, merupakan analisa objektif yang didasarkan atas analisa teknikal, termasuk risikonya. Anda perlu anda riset kembali dan sesuaikan dengan trading plan masing-masing. Salam profit.

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan bertanya apapun tentang saham, saya sangat welcome terhadap komentar rekan-rekan.